Selasa, 20 Oktober 2015

Firasat, Kedutan dan Jantung Berdebar

Sebagian orang ada juga yang menyebut firasat dengan istilah feeling. Percaya atau tidak, mungkin sebenarnya setiap orang memiliki kepekaan dalam hal ini. Tapi sebelumnya untuk memperjelas, berdasarkan kamus bahasa indonesia, bahwa firasat adalah sebuah keadaan yang dirasakan terhadap sesuatu. Tapi dalam hal ini saya hanya fokus pada perasaan yang sedang/akan terjadi, dan biasanya kita sering mengalaminya. Percayakah Anda bahwa di antara kita, dan bahkan mungkin setiap orang terkadang memiliki kepekaan terhadap sesuatu hal yang sedang/akan terjadi?

Sebagai contoh, pernahkah Anda merasa tiba-tiba tidak enak ketika hendak bepergian? Ketika sedang bepergian Anda mendapatkan sebuah musibah yang tidak diinginkan. Atau pernahkah  tiba-tiba merasakan gelisah dan teringat seseorang dalam fikiran Anda? Kemudian tanpa disangka-sangka ternyata orang yang sedang Anda ingat tersebut sedang dalam kondisi sakit dan masih banyak contoh-contoh lainnya.

Menurut saya ini adalah sebuah hal yang menarik, karena secara tidak disadari kita sering mengalami hal ini. Kadang-kadang kita sadar akan hal ini, tetapi justru terkadang kita mengacuhkannya dan menganggap mungkin itu hanya sekedar perasaan saja. Tapi berhubung karena penasaran, saya sering menanyakan hal ini teman-teman saya, dan hasilnya memang banyak diantara mereka yang saya temukan dan percaya terhadap firasat. Tapi ironisnya, ketika seseorang mengalami firasat yang tidak enak, orang tersebut justru terlalu memikirkan terhadap firasat tersebut, sehingga dampak buruk dari fikirannya tersebut telah membuatnya merasa tersiksa karena rasa khawatir terhadap hal-hal buruk yang akan terjadi. Sebaliknya, ketika seseorang telah mendapatkan suatu pertanda (firasat) dan mengacuhkannya, justru hal yang buruk terjadi padanya. Sepertinya hanya kebetulan, tapi bagi orang yang telah memiliki kepekaan suatu firasat justru dianggapnya sebagai suatu pertanda.

Tapi perlu diketahui, suatu firasat biasanya dapat dirasakan oleh diri kita sendiri, atau bisa juga terhadap keluarga, teman, siapapun itu yang memiliki kedekatan hubungan batin dengan Anda. Misalnya dengan orang tua Anda, saudara Anda, atau bisa juga teman dekat Anda. Contohnya saya beberapa hari yang lalu pernah merasakan hal yang tidak enak pada teman dekat saya dan nggak tahu kenapa tiba-tiba saya ingin segera menemuinya. Ternyata oh ternyata, itu adalah sebuah sebuah firasat. Karena ada seseorang yang berniat jahat pada teman saya tersebut. Percaya nggak percaya tapi itu bisa saja terjadi, meskipun terkadang saya menganggapnya kebetulan, tapi rasanya kok aneh saja

Saya yakin mungkin sebagian di antara Anda pernah juga mengalami hal seperti ini. Namun yang terpenting, jangan sampai Anda menjadi terbelenggu terhadap rasa khawatir ketika Anda merasakan sebuah firasat yang tidak enak. Kalau Anda merasa kurang yakin, anggap saja itu hanya sekedar perasaan Anda.

Perlu di ingat, bahwa tidak ada seorang pun yang bisa mengetahui suatu kejadian yang akan terjadi pada detik, menit, jam, hari, bulan, ataupun masa depan. Semua itu merupakan rahasia Sang Pencipta. Percaya atau tidak, memang terkadang seperti halnya sebuah kebetulan atau perasaan. Tapi terkadang bisa merupakan suatu pertanda.

Reaksi beberapa anggota tubuh seperti kedutan mata, telinga berdenging dan lain sebagainya membuat beberapa orang menafsirkan ke berbagai kemungkinan yang akan terjadi. Lalu percayakah dengan semua itu mengandung firasat tertentu?

Saya belakangan ini kerap kali mengalaminya, dan tidak sungkan2 bertanya ke beberapa orang yang ada di sekitar saya, meskipun pada akhirnya belum pernah mendapat jawaban yang meyakinkan. Memang sih, kalau boleh jujur saya sendiri sama sekali belum bisa mempercayainya, saya menganggap itu semua hanyalah mitos dan yang terjadi hanyalah karena faktor kondisi fisik yang ada pada beberapa organ tubuh kita. Pada kenyataannya, hal ini memang sudah melekat pada kehidupan masyarakat kita sehari-hari. Jika mata berkedut, atau kuping terasa panas berdenging, atau telapak tangan terasa gatal, kita sering bertanya-tanya, apa pertanda atau firasat dari sensasi tersebut. Tafsiran ini bukan hanya terdapat di tanah air, tapi juga dibahas dalam Almanak Thung Shu, sejenis buku ramalan bangsa Cina. Selain tempat kedutan, waktu terjadi juga mengandung makna tertentu. Jadi, menurut salah satu media yang pernah saya baca, harus memperhatikan jam terjadinya pula, lalu temukan artinya seperti berikut:

Telinga berdenging Pukul 01.00 – 03.00 Telinga kiri berdenging: akan terjadi pertengkaran. Telinga kanan berdenging: kemungkinan terjadi pertengkaran yang lebih serius. Pukul 03.00 – 05,00 Telinga kiri berdenging: akan kehilangan uang. Telinga kanan berdenging: akan sangat sibuk. Pukul 05.00 – 07.00 Telinga kiri berdenging: akan ada pesta. Telinga kanan berdenging: akan dikunjungi teman. Pukul 07.00 – 09.00 Telinga kiri berdenging: kemungkinan akan bepergian. Telinga kanan berdenging: akan dikunjungi teman. Pukul 09,00 -11.00 Telinga kiri berdenging: firasat akan terjadi sesuatu yang tidak menyenangkan. Telinga kanan berdenging: akan mendapat keberuntungan. Pakai 11.00-13,00 Telinga kiri berdenging: akan menerima surat dari jauh. Telinga kanan berdenging: akan dikunjungi saudara. Pukul 13.00 -15.00 Telinga kiri berdenging: akan pesta. Telinga kanan berdenging: akan dikunjungi teman dari jauh. Pakul 15.00 – 17.00 Telinga kiri berdenging: akan bepergian. Telinga kanan berdenging: akan ada kejadian yang menyenangkan. Puku! 17.00 – 19.00 Telinga kiri berdenging: akan kehilangan uang. Telinga kanan berdenging: akan hoki. Pukul 19.00 – 21.00 Telinga kiri berdenging: akan pesta. Telinga kanan berdenging: akan dikunjungi teman. Pukul 21.00 – 23.00 Telinga kiri berdenging: pertanda keberuntungan. Telinga kanan berdenging: akan pesta. Pukul 23.00 – 01,00 Telinga kiri berdenging: kekaih memikirkan anda. Telinga kanan berdenging: kemungkinan akan kehilangan uang.

Mata berkedut Pukul 01.00 – 03.00 Mata kiri berkedut: akan terjadi sesuatu yang kurang baik, atau akan menangis, atau cemas. Mata kanan berkedut: seseorang sedang memikirkan Anda. Pukul 03.00 – 05,00 Mata kiri berkedut: akan dikunjungi seorang teman dari jauh. Mata kanan berkedut: akan mengalami peristiwa bahagia. Pukul 05.00 – 07.00 Mata kiri berkedut: akan kedatangan tamu istitnewa. Mata kanan berkedut: segala sesuatu akan berlangsung baik. Pukul 07.00 – 09.00 Mata kiri berkedut: akan dikunjungi teman dekat yang tinggal di tempat jauh. Mata kanan berkedut: kemungkinan cedera. Pukul 09,00 -11.00 Mata kiri berkedut: akan ke pesta atau berpesta. Mata kanan berkedut: akan bertengkar. Pakai 11.00-13,00 Mata kiri berkedut: akan makan dan minum enak. Mata kanan berkedut: hati-hati denrjan peristiwa buruk. Pukul 13.00 -15.00 Mata kiri berkedut: segala sesuatu akan berjalan aman dan lancar. Mata kanan berkedut: akan mendapat kegembiraan kecil. Pakul 15.00 – 17.00 Mata kiri berkedut: kemungkinan akan kehilangan uang. Mata kanan berkedut: kemungkinan akan memikirkan kekasih. Puku! 17.00 – 19.00 Mata kiri berkedut: akan kedatangan tamu. Mata kanan berkedut: sama dengan mata kiri, tapi tamu yang datang dari jauh. Pukul 19.00 – 21.00 Mata kiri berkedut: akan kedatangan tamu. Mata kanan berkedut: akan menghadiri pesta besar. Pukul 21.00 – 23.00 Mata kiri berkedut: akan dikunjungi teman. Mata kanan berkedut: hati-hati dengan perkara hukum. Pukul 23.00 – 01,00 Mata kiri berkedut: akan dikunjungi orang terhormat. Mata kanan berkedut: akan diundang ke pesta besar.

Jantung berdebar, bila siang hari berdebar-debar : Jam 06-07 Bermakna akan berjumpa dengan saudara. 07-08 Bermakna akan menangis. 08-09 Bermakna akan menjadi bahan gunjingan. 09-10 Bermakna akan mendapat rejeki. 10-11 Bermakna akan berjumpa taman lama. 11-12 Bermakna akan mendapat kabar baik. 12-13 Bermakna akan mendapat undangan. 13-14 Bermakna akan mendapat kejutan. 14-15 Bermakna akan kebaikan. 15-16 Bermakna akan terjadi perselisihan. 16-17 Bermakna akan mendapat kesusahan. Bila malam hari berdebar-debar : Jam 18-19 Bermakna akan mendapat kabar baik. 19-20 Bermakna akan berjumpa dengan orang yang disayangi. 20-21 Bermakna akan mendapat pertolongan. 21-22 Bermakna akan berjumpa dengan orang yang diharap-harapkan. 22-23 Bermakna akan berjumpa dengan orang yang diharap-harapkan. 23-24 Bermakna akan mendapat rezeki. 24-01 Bermakna akan berjumpa dengan teman lama. 01-02 Bermakna akan mendapat undangan. 02-03 Bermakna akan mendapat kebahagian. 03-04 Bermakna akan mendapat kesusahan. 04-05 Bermakna akan mendapat penghargaan. 05-06 Bermakna akan mendapat rezeki.

Pada dasarnyanya, semua itu hanyalah pendapat dan pengalaman seseorang yang tekun mengamati makna firasatnya. Meskipun pendapat di atas berasal dari orang-orang yang di anggap pada jalur yang berkaitan atau mungkin bisa dianggap “peramal handal” tentunya kita kembalikan lagi kepada diri kita masing-masing. Patut percaya atau tidakkah? Jawabannya hanya ada pada diri masing-masing. Kebenarannya dari semua itu. Wallahu A’lam Bishawab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar